Jelajahi Lebih Banyak Bersama Kami
Mari menjelajah bersama ke berbagai belahan dunia, dimana Anda akan terpukau dengan bangunan bersejarah dan gaya arsitektur berbeda-beda. Dimulai dari benua Eropa yang paling banyak memiliki bangunan berbentuk unik dan sudah berabad-abad lamanya, lalu kita dapat menjelajah ke benua Amerika dan Australia dimana gaya arsitekturnya mengikuti perkembangan waktu. Sedangkan, berbicara tentang gaya arsitektur, tentu saja kita tidak bisa meninggalkan benua Asia yang bangunannya mengikuti kultur serta adat setempat, hal ini dikarenakan penduduk Asia punya budaya dan adat istiadat tradisional. Lain lagi halnya jika kita menjelajah ke benua Afrika loh, tapi sebelum Anda mengetahui tentang gaya arsitektur Afrika, adakah terpikir oleh Anda untuk menjelajah kesana dan membuka misteri ini sendiri? Yuk, hubungi kami segera dan jelajah dunia asing.
Seasonia melayani kegiatan yang Anda gemari baik dilakukan bersama dengan keluarga maupun komunitas. Kami dapat mempersiapkan acara Anda seperti menonton pertandingan klub sepakbola favorit, menyiapkan perjalanan bersepeda Anda dalam Tour de France, merencanakan perjalanan dengan yacht ataupun private jet, dan yang paling penting Anda dapat pergi berpetualang dengan referensi kami. Ayo, ekspresikan hobi dan aktivitas Anda dengan menjelajah bersama kami.
Nikmati keindahan alam, ragam budaya dan uniknya kuliner Indonesia bersama Seasonia. Kami dapat membawa anda untuk mengeksplorasi daerah dari Sabang sampai Merauke, mencicipi aneka makanan tradisional dan buah-buahan tropis, berpartisipasi dalam acara-acara adat tertentu di berbagai daerah. Jika anda adalah penggemar kuliner, Indonesia mempunyai beragam makanan tradisional yang wajib di coba dan salah satu makanan tersebut adalah tempe yang sangat mendunia karena kelezatannya, manfaat kesehatan, dan proses pembuatannya yang alami. Selain itu, jika Anda menyukai seni dan kegiatannya, maka Anda wajib mencoba kegiatan membatik bahkan membeli produk batik berupa kain dan produk jadinya. Mari kami kenalkan lebih jauh tentang Indonesia dan jelajahilah bersama Seasonia.